No. 251 : Bukti dan Sukacita Beroleh Selamat - Diselamatkan oleh Kasih Karunia (James M. Gray)
1. Semua ku punya tak lain berkat-Nya, ku peroleh setelah percaya; Bangga diri bukan tempatnya, ku hanya terima kurnia-Nya.
Koor: Aku inilah berdosa, namun diberi kurnia-Nya! Hormat mulia bagilah Allah, orang dosa t'rima kurnia!
2. Dulu ku buta karena dosa, hingga jejakku jauhi Allah; Kini t'lah balik, hati riang, orang dosa t'rima kurnia-Nya!
Koor: Aku inilah berdosa, namun diberi kurnia-Nya! Hormat mulia bagilah Allah, orang dosa t'rima kurnia!
3. Tangis dan jasa apa gunanya? Tanpa rahmat-Nya pasti binasa; Dulu tak b'rani hampir Allah, kini diberilah kurnia-Nya.
Koor: Aku inilah berdosa, namun diberi kurnia-Nya! Hormat mulia bagilah Allah, orang dosa t'rima kurnia!
4. Yesus Penolong sangat ku cinta, senantiasa 'kan ku saksikan; Ku orang dosa paling bejat, namun diberilah kurnia-Nya!
Koor: Aku inilah berdosa, namun diberi kurnia-Nya! Hormat mulia bagilah Allah, orang dosa t'rima kurnia!