Lirik:
1. Tuhan, Kau kesaksian Allah, melebihi Taurat;
Taurat hanyalah bayangan, Kau realitasnya.
Taurat menerangkan Allah, menggambarkan Allah;
Kau justru realitas Allah - dalam-Mu huni-Nya.
2. Tabut pun melambangkan-Mu, berisikan Taurat;
Diri Allah di dalam-Mu, dengan segala-Nya.
Tabut dari kayu padat, dilapisi emas;
Tanda tepat insani-Mu, baur sifat Allah.
3. Kau Tabernakel sejati, Allah bersemayam;
Inkarnasi penuh kasih kurnia dan realitas.
Orang nampak mulia Allah, Kau firman hidup-Nya;
Tindak kasih dan terang-Mu, gambar hidup Allah.
4. Bait Suci pun lambang-Mu, Kau bait sejati;
Allah dengan segala-Nya, pada-Mu ternyata.
Meski Iblis 'nyerang ganas, mendesak Kau wafat;
Dikau bait lebih besar, dalam kebangkitan.
5. Kota kudus, k'limpahan-Mu, juga mempelai-Mu;
Meluas kepenuhan-Mu, oleh luapan-Mu.
Allah dalam-Mu jadi t'rang, Kau t'rang lampu kota;
S'mua orang dapatkan terang, nyata mulia Allah.
6. Tabernakel, tabut, taurat, bait, Kota kudus,
Justru diri-Mu sendiri, 'nyatakan limpah-Mu.
Kau inti pun lingkarannya, semua diri-Mu;
Allah, insan di dalam-Mu, takjublah hatiku.
Link:
Category:Praise of the Lord
Subcategory:His All-Inclusiveness
Music:Louis Spohr (1784-1859)
Time: 6/8
Key: D Major
Meter: 8.6.8.6.D.
Hymn Code:55431766653543
Music (MIDI)
Tune (MIDI)
Music (MP3)
Lead Sheet (Guitar)
Lead Sheet (Piano)
Piano Sheet Music